My Blog

Jeritan Hati seorang "Bintang" . . . .

Jumat, 06 Februari 2009

Adakah yang Akan Mendoakan Kita ? ? ?

Seorang pengusaha sukses jatuh di kamar mandi dan akhirnya stroke, sudah 7 malam dirawat di rumah sakit di ruang ICU. Disaat orang-orang terlelap dalam mimpi malam, dalam dunia Roh seorang Malaikat menghampiri si pengusaha yang terbaring tak berdaya.

Malaikat memulai pembicaraan, "Kalau dalam waktu 24 jam ada 50 orang berdoa untuk kesembuhanmu, maka kau akan hidup dan sebaliknya jika dalam 24 jam jumlah yang aku tetapkan belum terpenuhi, itu artinya kau akan meninggal dunia."

"Kalau hanya mencari 50 orang, itu mah gampang . . ." kata si pengusaha ini dengan yakinnya.

Setelah itu Malaikat pun pergi dan berjanji akan datang 1 jam sebelum batas waktu yang disepakati. Tepat puku 23.00, Malaikat kembali mengunjunginya, dengan antusiasnya si pengusaha bertanya,"Apakah besok pagi aku sudah pulih? Pastilah banyak yang berdoa untukku, jumlah karyawan yang aku punya lebih dari 2000 orang, jadi kalau hanya mencari 50 orang yang berdoa pasti bukan persoalan yang sulit."

Dengan lembut si Malaikat berkata,"Anakku, aku sudah berkeliling mencari suara hati yang berdoa buatmu tapi sampai saat ini baru 3 orang yang berdoa buatmu, sementara waktumu tinggal 60 menit lagi, rasanya mustahil kalau dalam waktu dekat ini ada 50 orang yang berdoa untuk kesembuhan."

Tanpa menunggu reaksi dari si pengusaha, si Malaikat menunjukkan layar besar berupa TV, siapa 3 orang yang berdoa untuk kesembuhannya. Di layar terlihat wajah duka dari sang istri, di sebelahnya ada 2 orang anak kecil, putra-putrinya yang berdoa dengan khusuk dan tampak ada tetesan air mata di pipi mereka.

Kata Malaikat,"Aku akan memberitahukanmu, kenapa Tuhan memberikanmu kesempatan kedua? Itu karena doa istrimu yang tidak putus-putus berharap akan kesembuhanmu". Kembali terlihat dimana si istri sedang berdoa jam 02.00 subuh,"Tuhan,aku tahu kalau selama hidupnya suamiku bukanlah suami atau ayah yang baik! Aku tahu dia sudah mengkhianati pernikahan kami, aku tahu dia tidak jujur dalam bisnisnya, dan kalaupun dia memberikan sumbangan, itu hanya popularitas saja untuk menutupi perbuatannya yang tidak benar dihadapanMu, tapi Tuhan, tolong pandang anak-anak yang Engkau titipkan pada kami, mereka masih membutuhkan ayah, dan hamba tidak mampu membesarkan mereka seorang diri." Dan setelah itu istrinya berhenti berkata-kata tapi air matanya semakin deras mengalir di pipinya yang kelihatan tirus karena kurang istirahat.

Melihat peristiwa itu, tanpa terasa, air mata mengalir di pipi pengusaha ini. Timbul penyesalan bahwa selama ini dia bukanlah suami yang baik dan ayah yang menjadi contoh anak-anaknya, dan malam ini dia baru menyadari betapa besar cinta istri dan anak-anaknya.

Waktu terus bergulir, waktu yang ia miliki hanya 10 menit lagi. Melihat waktu yang makin sempit, semakin menangislah si pengusaha ini. Penyesalan yang luar biasa tapi waktu yang sudah terlambat! Tidak mungkin dalam waktu 10 menit ada yang berdoa 47 orang! Dengan setengah bergumam dia berkata,"Apakah di antara karyawanku, pegawaiku, teman bisnisku,teman pegawaiku, tidak ada yang berdoa untukku?" Jawab si Malaikat,"Ada beberapa orang yang berdoa untukmu tapi mereka tidak tulus, bahkan ada yang mensyukuri penyakit yang kau derita saat ini, itu semua karena selama ini kau arogan, egois,dan bukanlah atasan yang baik, bahkan kau tega memecat karyawan yang tidak bersalah."

Si pengusaha terduduk lemah, dan pasrah kalau malam ini adalah malam terakhir buat dia, tapi dia minta waktu sesaat untuk melihat anak dan si istri yang setia menjaganya setiap malam. Air matanya tambah deras, ketika melihat anaknya yang sulung tertidur di kursi rumah sakit dan si istri yang kelihatan lelah juga tertidur di kursi sambil memangku si bungsu.

Ketika waktu menunjukkan pukul 24.00, tiba-tiba si Malaikat berkata,"Anakku, Tuhan melihat air matamu dan penyesalanmu. Kau tidak jadi meninggal, karena ada 47 orang yang berdoa buatmu tepat jam 24.00." Sambil tersenyum si Malaikat menunjukkan suatu tempat yang pernah ia kunjungi bulan lalu.

"Bukankah itu panti asuhan?"Kata si pengusaha pelan. "Benar anakku. Kau pernah memberikan bantuan kepada mereka bulan lalu, walaupun aku tahu tujuanmu saat itu hanya menarik perhatian pemerintah dan investor luar negeri".

Tadi pagi, salah seorang anak panti asuhan tersebut membaca di koran kalau seorang pengusaha terkena stroke dan sudah 7 hari di ICU. Setelah melihat di koran dan yakin kalau pria yang sedang koma adalah kamu, pria yang pernah menolong mereka, akhirnya anak-anak Panti Asuhan tersebut sepakat berdoa untuk kesembuhanmu.

Doa sangat besar kuasanya, tak jarang kita malas, tidak punya waktu, tidak terbeban untuk berdoa bagi orang lain. Ketika kta mengingat seorang sahabat lama/keluarga, kita pikir itu hanya kebetulan saja padahal seharusnya kita berdoa bagi dia, mungkin saja pada saat kita mengingatnya, dia butuh dukungan doa dari orang-orang yang mengasihinya.

Sleepy Hollow


Di tepi sungai Hudson di Amrik, terletak sebuah kota kecil bernama Greensburg. Konon, dlunya kota kecil ini dikenal dengan nma Tarry Town. Tapi, jauh sebelum itu, kota dan daerah sekitarnya lebih dikenal sebagai SLEEPY HOLLOW.
Bagi kalian yang hobi nonton film horor pasti tak asing lagi dengan nama itu. Sleepy Hollow adalah daerah yang terkenal karena dihantui penunggang kuda tanpa kepala.

Tak bisa dipungkiri lagi, bahwa hantu paling terkenal di daerah ini adalah penunggang kuda tanpa kepala. Legenda itu bermula pada saat perang kemerdekaan Amerika berkecamuk. Saat itu, pejuang kemerdekaan Amerika bertempur melawan pasukan penjajah Inggris yang sangat kuat.

Hanya karena semangat kemerdekaan yang kuat, pejuang Amrik bisa mendesak mundur pasukan Inggris. Untuk mempertahankan kekuasaannya di Amerika, Inggris menyewa pasukan berkuda tebaik di Eropa. Pasukan berkuda itu dikenal sebagai Hessian Trooper. Mereka adalah tentara bayaran yang jago berperang dan sangat kejam pada lawan-lawannya. Akibat kekejaman mereka, banyak pejuang Amerika yang gugur. Hal ini membuatt pasukan Amerika mendendam pada Hessian Trooper.

Maka disusunlah rencana untuk membunuh pemimpin Hessian Trooper. Rencana tersebut berhasil dilaksanakan, pada sebuah pertempuran di dekat Sleepy Hollow. Dengan sebuah tembakan meriam yang mengenai kepalanya, pemimpian Hessian bisa ditewaskan. Tubuhnya kemudian dimakamkan di halaman sebuah gereja.

Ternyata, di kemudian hari muncul cerita menyeramkan tentang penunggang kuda tak berkepala. Oleh beberapa mantan pejuang Amerika, hantu itu bisa dikenali sebagai pemimpin Hessian Trooper. Menurut mereka, hantu itu tidak bisa istirahat dengan tenang sebelumberhasil menemukan kembali kepalanya yang hilang. Konon hal itu tetap berlangsung sampai sekarang.
Bahkan ada cerita yang menyatakan kalau hantu itu bisa diperintah untuk melakukan kejahatan.
Tentunya hanya orang-orang tertentu saja, yang bisa melakukannya. Soalnya, dibutuhkan kekuatan gaib yang besar, untuk memerintahkan Penunggang Kuda Tanpa Kepala.

Bagaimana tentang pendapat kalian??

Robin Hood

Kalian yang menyukai pelajaran sejarah atau kisah-kisah yang berhubungan dengan sejarah, pasti sedah tak asing lagi dengan nama Robin Hood. Ya, kisah petualangan Pangeran Perampok yang merampas harta orang kaya untuk dibagikan pada orang miskin itu, sudah sering diangkat menjadi film. Namun, banyak misteri yang menyelimuti tokoh yang pandai memanah itu. Misalnya, misteri tetntang identitas aslinya, kematian atau lokasi harta rampokannya yang masih belum terpecahkna hingga kini. Ada lagi misteri yang cukup menghebohkan di Inggris, yaitu kemunculan hantu Robin Hood.

Misteri dan Penampakan
Konon menurut penelitian seorang ahli sejarah, Robin Hood berasal dari wilayah Yorkshire di Inggris. Ia lahir, besar dan meninggal di sana. Menurut ahli tersebut, Robin Hood meninggal akibat kutukan seorang penyihir dan dimakamkan di sekitar biara yang berlokasi di daerah Kirkless. Sampai sekarang makam Robin Hood masih bisa ditemukan di sana.

Menurut catatan paranormal, ada beberapa penampakan hantu di sekitar makam Robin Hood.
Menurut para saksi, bukan hanya hantu Robin Hood saja yang muncul, tetapi juga hantu biarawati dan lainnya.

Seorang turis bernama Edith Ellis, pernah melihat panah perak terbang di langit dan juga suara Robin Hood berbicara dengan istrinya, Marian. Penampakan lebih jelas dialami oleh seorang petani di Kirklees. Saat itu, ia baru kembali dari kota. Melewati sebuah pohon besar, ia dikejutkan munculnya seorang berpakaian kuno yang membawa busur panah. Ia sangat yakin bahwa yang mucul di hadapannya saat itu adalah hantu Robin Hood. Contoh penampakan terakhir, adalah yang dialami Roger Williams pada tahun 1963. Saat itu, ia tengah berziarah ke makam Robin Hood, ketika muncul sosok wanita berjubah putih melayang ke arahnya. Menurutnya, hantu wanita tersebut sangat mirip dengan lukisan biarawati di biara Kirklees.

Sebetulnya, selain penampakan yang jelas seperti disebutkan di atas, masih banyak penampakan tak jelas, yang kebanykan berupa cahaya atau kabut aneh. Kebetulan ada beberapa orang yang bisa memotretnya. Hasil jepretan itulah yang kemudian digunakan sebagai alat penyelidikan para ahli.

Teori tentang Hantu Robin Hood.
1. Rekaman sejarah masa lampau. Para ahli metafisika percaya bahwa alam Kirklees memiliki kemampuan menyerap energi, dari peristiwa yang terjadi di sana. Pada saat-saat tertentu yang mirip dengan keadaan waktu tersebut alam di sana memancarkan energi peristiwa tersebut.
Rekaman itulah yang kemudian terlihat oleh beberapa orang, yang kemudian menganggapnya sebagai hantu Robin Hood.

2. Hantu asli. Karena kematian Robin Hood yang mengenaskan membuatnya tak tenang di alam kematian. Maka itu, sering kali hantunya muncul untuk meminta pertolongan siapa saja yang melihatnya. Sayangnya, kita sendiri juga tak tahu fakta sebenarnya. Maka, penasaran teruslah sang Pangeran Perampok tersebut.

Mana yang kalian percayai?

Monte Cristo


Monte Cristo adalah nama sebuah istana (mansion), yang terletak di Kota Junee, negara bagian New South Wales, Australia. Tempatnya sangat tenang dan damai, sehingga sekilas menutupi misteri mansion tersebut. Seberapa seramkah Monte Cristo? Menurut penelitian kelompok paranormal Australia, Monte Cristo digolongkan dalam "Australia's Most Haunted House" atau Rumah Paling Berhantu di Australia.
Sejarah
Menurut Reg, mansion ini dibangun pada 1884 oleh Christopher William Crawley, di atas sebuah bukit di Kota Junee.

Cristopher Crawley menempati rumah itu bersama keluarganya, sampai meninggal pada 1910. Namun, yang terkenal di rumah tersebut adalah istrinya, yang bernama Elizabeth Crawley. Wanita ini dikenal keras pada semua pembantunya. Seperti halnya suaminya, ia meninggal di mansion tersebut pada 1933.

Saat ini, rumah tersebut dimiliki oleh keluarga Reg Ryan. Keluarga ini membeli rumah tua tersebut pada tahun 1963. Mereka tahu tentang misteri yang menyelimuti Monte Cristo, bahkan memanfaatkannya untuk menarik kunjungan wisatawan dan pemburu hantu sedunia. Keluarga Ryan mengaku tak takut pada semua hantu di sana. Mereka bahkan memiliki foto dan catatan tentang segala hantu yang mendiami mansion tersebut.

Reg mengakui, bahwa ia dan keluarganya sering melihat berbagai hantu di mansion tersebut. Tampaknya para penghuni gaib itu menyukai keluarga Reg, sehingga tak pernah merugikan.

Hantu Monte Cristo
Banyak hantu yang sering muncul di Monte Cristo. Tapi, hanya dua yang berhasil diambil fotonya. Yang pertama adalah hantu pria di jendela. Menurut teori, hantu tersebut adalah hantu Christopher Crawley. Konon, Tuan Crawley semasa hidupnya sering berdiri di jendela, untuk mengagumi pemandangan Kota Junee di kaki bukit Monte Cristo. Rupanya, kebiasaan itu terbawa terus, bahkan sampai menjadi hantu.

Hantu kedua berwujud seorang gadis kecil. Kemungkinan besar hantu tersebut adalah putri keluarga Crawley, yang meninggal karena terjatuh dari balkon, akibat kecerobohan pengasuhnya.

Bagaimana pendapat kalian tentang Monte Cristo???

Easter Land


Pulau Paskah (Easter Land) merupakan sebuah pulau terpencil di Samudera Pasifik Selatan. Aslinya pulau kecil ini sama saja dengan pulau-pulau lain di sekitarnya. Namun, ada satu hal atau ciri khas yang membuat Pulau Paskah jauh lebih terkenal dibanding pulau lainnya. Ciri khas tersebut adalah patung raksasa yang tersebar di seluruh penjuru pulau tersebut. Patung-patung tersebut menimbulkan berbagai pertanyaan dan misteri.
Berikut ini adalah beberapa teori yang telah dilontarkan, untuk menguak misteri patung raksasa Pulau Paskah yang dikenal sebagai Moai.

Teori Thor Heyerdahl
Thor Heyerdahl adalah seorang penjelajah asal Norwegia, yanh berhasil mencapai Pulau Paskah dengan menggunakan rakit dari daratan Amerika Selatan. Dengan demikian, ia berkeyakinan kalau penghuni Pulau Paskah berasal dari benua besar tersebut. Secara tegas ia menyatakan penduduk pulau tersbut adalah keturunan suku Inca dari Peru.

Pendapat ini didasarkan pada kesamaan antara patung-patung dan legenda dari kedua suku bangsa tersebut. Satu hal lagi, patung-patung Pulau Paskah dibangun di pantai-pantai Pulau Paskah, selalu menghadap ke Amerika Selatan. Hal ini disengaja oleh pembangunnya dahulu untuk memperingati kedatangan leluhur mereka dari Peru.

Teori Alien
Teori ini menyatakan bahwa penduduk Pulau Paskah membangun patung raksasa untuk mengenang salah satu leluhur mereka. Leluhur mereka itu, diyakini bukan berasal dari Bumi.

Konon, menurut legenda kuno, datanglah seorang dewa yang turun dari langit. Dewa itu datang dengan kereta bersinar dengan tujuan mengajarkan pengetahuan pada warga setempat. Dewa tersebut juga menikah dengan salah satu warga. Setelah beberapa lama, dewa tersebut kembali ke dunianya di langit, juga denan kereta bersinar.

Untuk mengenang kebaikan dewa tersebut dibangunlah patung raksasa, yang mirip dengan wajah dewa tersebut. Menurut penelitian para ahli diperkirakan dewa tersebut adalah sejenis makhluk asing (alien) dari angkasa luar.

Teori Atlantis
Menurut legenda, ada sebuah benua bernama Atlantis di masa lampau. Benua tersebut diyakini dihuni bangsa yang berkebudayaan tinggi.

Pada suatu waktu, benua tersebut hancur dilanda bencana. Beberapa orang penghuninya berhasil lolos dari bencana tersebut. Mereka yang selamat menyebar ke berbagai penjuru Bumi.
Salah satunya berhasil mencapai Pulau Paskah. Untuk mengenang asal usul mereka, dibangunlah patung raksasa yang menghadap ke tempat Benua Atlantis pernah ada.

Nah, teori mana yang kalian percaya??
Kemukakan pendapat kalian padaku.

Unicorn


Unicorn, seperti halnya Pegasus adalah legenda. Namun, di masa lalu (mungkin juga pada saat ini) unicorn dianggap sebagai makhluk yang nyata.
Unicorn umumnya digambarkan sebagai kuda putih yang memiliki satu tanduk panjang di dahinya. Walau begitu, di beberapa tempat, wujud dan sifatnya bisa berbeda-beda. Di dunia barat, Unicorn dianggap liar dan sulit dijinakkan. Di timur, sebaliknya, Unicorn digambarkan penuh kedamaian dan membawa keberuntungan. Di Jepang ia disebut Kirin, sedangkan di Cina Kilin. Tentu saja dengan bentuk yang berbeda dengan Unicorn barat.

Unicorn berasal dari bahasa Ibrani, re'em (tanduk) yang kemudian berubah menjadi Unicorn dalam Bahasa Inggris yang berarti tanduk tunggal.

Menurut sejarah, adalah sejarawan Yunani kuno bernama Ctesias yang pertama menyebut tentang Unicorn pada 398 M. Menurutnya, Unicorn hidup di sekitar India dan bentuknya bagaikan kuda besar bertanduk tunggal. Banyak yang percaya, tanduk Unicorn berkhasiat menyembuhkan berbagai penyakit dan memusnahkan segala racun.

Lalu, bagaimana penjelasan yang masuk akal tentang legenda Unicorn? Menurut para ahli biologi dan sejarah, Unicorn adalah penggambaran berlebihan dari badak, kuda, dan narwhal (ikan paus bertanduk). Sedangkan khasiat tanduk Unicorn tidak lebih hanyalah kepercayaan kuno yang tak pernah bisa dibuktikan.

Bagaimana dengan pendapat kalian?

Crop Circles


Apa yang akan kalian lakukan bila pada suatu hari menemukan lingkaran atau berbagai pola aneh,yang mendadak muncul di tengah ladang atau sawah? Takut, heran, kagum? Wajar saja bila kalian merasa seperti itu. Ya, Crop Circles adalah keajaiban alam yang banyak ditemukan berbagai bagian di dunia ini. Mulai dari tanah lapang di Inggris, sampai padang salju Siberia atau gurun pasir Sahara. Banyak ilmuwan berusaha memecahkan mistri ini. Menurut catatan mereka, keanehan ini mulai terjadi pada 1647 di Inggris. Setelah terlupakan beberapa abad, kembali dunia dikejutkann dengan ditemukannya 'Crop Circle' atau si 'lingkaran aneh' di Inggris tahun 1972. Menurut keterangan saksi, pola-pola aneh itu tiba-tiba muncul tanpa terlihat siapapun yang membuatnya. Hebatnya lagi, tanaman yang terkena pengaruh Crop Circles tidak mati. Mereka masih terus hidup dan tumbuh sampai siap dipanen.

Untuk menjelaskan asal-usul dan kegunaan Crop Circles, beberapa ilmuwan melontarkan teori.
Mulai dari yang serius sampai yang konyol.
Berikut ini di antaranya :

1.Pengaruh Medan Magnet Bumi
Menurut teori ini, Crop Circles terjadi akibat pengaruh kekuatan medan magnet Bumi. Teori ini menyatakan di waktu dan tempat yang tak bisa ditentukan, medan magnet Bumi akan kacau sehingga mempengaruhi daerah di sekitarnya.
2.Pengaruh Pergeseran Planet
Teori ini menunjuk pergeseran posisi planet-planet di tata surya kita, sebagai penyebab timbulnya Crop Circles. Konon, perpaduan gaya gravitasi planet-planet akan menghasilkan pola-pola aneh di permukaan Bumi.

3.UFO dan Alien
Menurut teori ini, alien dan kendaraan mereka (UFO) lah yang menjadi penyebab timbulnya Crop Circles. Konon para alien membuat Crop Circles sebagai upaya memperkenalkan diri pada manusia Bumi, atau sekedar untuk rambu petunjuk penerbangan. Sayangnya, karena teknologi kita masih primitif dibanding mereka, membuat kita gagal mengerti arti Crop Circles.

4.Buatan Manusia
Beberapa orang mengakui bahwa merekalah yang membuat Crop Circles. Tapi tidaklah mungkin mereka bisa membuat semua Crop Circles yang ada.

Nah begitulah beberapa teori yang dilontarkan oleh para ahli tentang Crop Circles yang misterius. Lalu, bagaimana cara membedakan yang asli atau sekedar buatan orang iseng?
Mudah saja, Crop Circles yang asli akan menyebabkan kacaunya kompas dan alat elektronik. Juga di beberapa tempat memiliki kadar radiasi yang tinggi. Kalau buatan manusia jelas tak akan mengakibatkan hal-hal yang luar biasa,selain perasaan sebal karena dibohongi.